Chickin App: Urusan Kandang, Cukup Dalam Satu Genggaman

Jika ada orang yang bertanya perihal teknologi jenis apa yang dapat memudahkan peternak untuk mengontrol kandang secara realtime, mobile dan gratis, Chickin App adalah jawabannya.


Seperti yang kita tahu, mengelola kandang tentu bukan hal yang gampang untuk dilakukan ya, Teman Chickin. Ada keharusan bagi para peternak untuk meluangkan waktu, juga tenaga yang besar demi dapat memantau kondisi kandang setiap saat.


Belum lagi drama manajemen kandang yang kerap terjadi antara pemilik dan pengelola kandang, seperti perkara miskomunikasi dan nirtransparansi yang cuma bakal berakhir jadi mimpi buruk, alih-alih profit.
Berangkat dari keresahan tersebut, digitalisasi manajemen kandang tentu jadi salah satu solusi dari Chickin yang paling menjanjikan.


Bayangkan semua kontrol kandang berada di genggamanmu, di mana pun dan kapan pun.

Sudah pasti tingkat produktivitas di kandang jadi jauh lebih efektif, ketimbang harus terus-menerus turun ke kandang setiap waktu.

Dilengkapi dengan Fitur Unggulan


Dengan adanya fitur Dashboard Monitoring yang terdapat di Chickin App, peternak akan dimudahkan untuk dapat memantau keadaan kandang, umur, populasi, stok pakan, dan informasi manajemen kandang lainnya. Namun fitur ini baru dapat digunakan apabila kandang sudah dilengkapi dengan perangkat IoT Climate Control dari Chickin.

Kebutuhan untuk pendataan manajemen kandang juga bisa dilakukan secara digital melalui fitur Farm Management di Chickin App, seperti pencatatan data harian, sapronak, nekropsi, penjualan, hingga manajemen budidaya. Super compact, ya!

Layanan In-apps yang Memanjakan Peternak


Dengan segala fitur-fitur manajerialnya, Chickin App ini juga menyediakan fitur layanan Farm Supervisor yang dapat menghubungkan peternak untuk berkonsultasi langsung dengan tenaga ahli dari Chickin terkait permasalahan pada masa produksi ayam broiler, lho! Jadi para peternak nggak perlu kebingungan lagi apabila sewaktu-waktu mengalami masalah pada kandangnya.


Sebagai peternak, ketinggalan info mengenai harga ayam di pasaran tentu jadi penghambat bisnis. Maka dari itu peternak tidak perlu khawatir karena Chickin App juga memiliki layanan Farm Edu yang menyediakan daftar harga ayam broiler terkini dan informasi edukasi mengenai peternak ayam.

Kemudahan Gratis dalam Satu Genggaman


Saat ini Chickin App bisa diunduh dan digunakan secara gratis pada platform Android. Kamu dapat mengunduhnya melalui Play Store di link berikut: Chickin – Budidaya Broiler – Apps on Google Play


Keberadaan Chickin App dari PT Sinergi Pangan Ketahanan ini dapat membantu permasalahan peternak, mulai dari masalah manajemen sumber daya manusia, masalah lingkungan, hingga masalah biaya operasional listrik yang tinggi jadi dapat diatasi dengan mudah tanpa ada biaya tambahan. Kapan lagi kan bisa dapetin kemudahan dalam satu genggaman secara gratis? Yuk, unduh aplikasinya sekarang!

Mari Bergabung dengan Komunitas Broiler Chickin Indonesia

Dengan bergabung bersama komunitas Chickin Indonesia, Anda akan terhubung dengan peternak-peternak broiler lainnya yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia.

Anda dapat saling bertanya, diskusi, dan mengetahui update terbaru seputar industri peternakan ayam broiler. Selain itu, Anda dapat pula berkonsultasi dengan tim Chickin Indonesia untuk bertanya perihal beternak ayam broiler.

Komunitas ini terbuka baik bagi Anda yang baru memulai beternak maupun sudah memiliki peternakan dengan populasi dengan jumlah tertentu.

Klik link “Daftar” berikut untuk bergabung komunitas broiler Chickin Indonesia.

Daftar

Total
0
Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Related Posts